Cegah Judi Online,Kapolresta Sorong Kota Sidak Handphone Personil

Bagikan berita ini

 

KOTA SORONG, BeritaAktual.co Mencegah judi online Kapolresta Sorong Kota lakukan sidak aplikasi judi online diseluruh ponsel milik personil usai apel dilapangan apel Polresta Sorong Kota,Senin (08/07/24)

Hal itu sebagai upaya mencegah keterlibatan anggota polisi dalam aktivitas judi online yang kini sedang marak berkembang.

Sidak dipimpin langsung oleh Kapolresta Sorong Kota Kombespol Happy Perdana Yudianto, S.I.K., M.H., ia menjelaskan, pemeriksaan ponsel dilakukan seiring maraknya permainan judi online, sehingga berdampak buruk bagi diri sendiri, orang sekitar dan keluarga.

” Kita harus beatantas dari dalam dulu, biar bisa jadi contoh dan panutan masyarakat secara luas” Pungkas Happy

Kapolresta menegaskan, pengecekan ponsel seluruh personel jajaran Polres Polresta Sorong Kota akan terus dilakukan secara berkala.

Apabila kedapatan ada aplikasi judi online di ponsel, Personil Polresta Sorong Kota berkomitmen untuk segera mengambil tindakan tegas. Dari hasil pemeriksaan, tidak ada anggota yang terlibat dalam perjudian online atau melakukan pelanggaran lainnya.(mrn)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.