FAKFAK, BeritaAktual.co – Anggota Komisi VII DPR-RI, Fraksi Partai NasDem, Rico Sia kembali menyalurkan bantuan bibit ikan lele, pakan ikan lele, 1 set bioflok kepada kelompok pembudidaya Dimbor dan 1 unit Fish Finder kepada kelompok nelayan Tongseng di kampung Wambar, kabupaten Fakfak, Sabtu (25/02/2022).
Bantuan yang merupakan usulan Rico Sia melalui Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) itu diserahkan dua Tenaga Ahli (TA) Rico Sia di DPR-RI yakni Semarga Kebibe dan Emi Sonia Fransiska bersama Ketua Rumah Aspirasi Rico Sia Papua Barat, Hartini Desti Ayu Dumayang, serta didampingi oleh Jajaran Kepengurusan DPD Partai NasDem kabupaten Fakfak.
Rico Sia dalam keterangan tertulisnya Sabtu, 26/02/2022 menyampaikan, kabupaten FakFak sebagai Kota Tua di Papua Barat, juga harus mendapatkan perhatian khusus. Kata Rico, bantuan yang diperjuangkan melalui jalur aspirasi harus jatuh dengan tepat kepada mereka yang mengusulkan sesuai kebutuhan.
“Kabupaten Fakfak adalah kota Tua di Papua Barat dan bersejarah, Fakfak juga harus mendapatkan perhatian khusus terutama disana banyak nelayan,” kata Rico.
Legislator asal Papua Barat ini juga mengaku senang karena program ini dapat terealisasi karena tidak terlepas dari sinergi dengan DPD Partai NasDem Fakfak yang tentu memiliki informasi terkait kebutuhan masyarakat setempat, sehingga kedepannya bantuan tidak berhenti disini tetapi terus berkelanjutan.
“Harapan saya kedepan, kelompok-kelompok ini juga bisa melahirkan sesuatu yang baik, untuk kemajuan dan persembahan dari kelompok yang ada sehingga dapat bermanfaat dan menjadi kebanggaan bersama,” tandas Rico.
Sementara Tenaga Ahli Rico Sia, Semarga S,IP mengatakan, bantuan untuk kelompok budidaya ikan Dimbor merupakan salah satu penerima dari 8 kelompok penerima Bibit Ikan di Papua Barat, dan kelompok Dimbor pun mendapatkan pembagian yang rata yaitu menerima 1.250 benih, dan 62,5 kilogram pakan ikan serta 1 set bioflok.
Hal senada disampaikan juga oleh kelompok nelayan “Tongseng” penerima alat Fish Finder di kampung Wambar, Mustafa Kwaras juga mengucapkan terimakasih atas perhatian Bapak Rico Sia dan Partai yang sudah peduli dengan kebutuhan nelayan.
“Terima kasih bapak Rico Sia, usulan kami DPD NasDem Fakfak akan aspirasi masyarakat ke bapak sudah terealisasi. Mewakili seluruh jajaran DPD NasDem Fakfak sekali lagi saya mengucapkan terima kasih,” pungkasnya.
Untuk diketahui, kabupaten Fakfak dikenal sebagai Kota Pala memiliki 17 distrik, 142 kampung, hampir 90 ribu jiwa dengan penduduk yang mayoritas berprofesi sebagai petani dan nelayan, dimana akhir-akhir minggu ini mereka dihadapkan dengan ancaman cuaca ekstrem. [Son/dwi]