KOTA SORONG,BeritaAktual.co Bertempat di halaman Mapolresta Sorong Kota digelar apel bersama dengan sejumlah jajaran diantaranya satpol PP dan Beacukai,Sabtu (29/06/24)
Apel bersama yang dipimpin Kapolresta Sorong Kota Kombes Pol Happy Perdana Yudianto, S.I.K., M.H ini dimaksud dalam rangka menggelar inspeksi ke sejumlah toko dan warung kelontong didaerah pasar remu yang menjual rokok.Dengan sasaran tujuan memberikan sosialisasi dan edukasi tentang rokok-rokok yang tidak memiliki pita beacukai atau ada tapi palsu.
Kurang lebih 2 jam melakukan inspeksi tidak ditemui rokok-rokok ilegal maupun tidak memiliki izin edar, semuanya masih masuk dalam kategori aman. Kabag Ops Polresta Sorong Kota Kompol Indra Gunawan, S.I.K., menjelaskan bahwa tidak ditemui adanya toko maupun warung kelontong yang menjual rokok ilegal artinya semua rokok yang dijual dan terpampang memiliki pita resmi beacukai.
“Hasilnya untuk inspeksi rokok ilegal hari ini tidak kami dapati, semoga para penjual juga paham dampak menjual rokok-rokok seperti itu, sehingga apabila kedepan ditemui menjual rokok-rokok tersebut berarti dilakukan tindakan bukan lagi sosialisasi atau edukasi, kiranya niat baik kami ini bisa dipahami oleh para penjual, sehingga secara tidak langsung telah bersama-sama ikut membangun kota sorong” Jelas Gunawan.
Frans s.Thesia selaku koordinator bidang translingu linmas mengatakan semoga sinergitas ini dapat terus diagendakan dengan baik sehingga inspeksi ini bisa berjalan dan dilakukan secara menyeluruh ditoko-toko yang ada di Kota Sorong.
Melalui media ini diharapkan kepada masyarakat apabila mendapati rokok -rokok ilegal dijual di pasaran mohon memberikan informasi kepada polisi terdekat atau Satpol-PP dan beacukai. (mrn)