SORONG SELATAN, BeritaAktual.co – Tim Resmob Polres Sorong Selatan dan Polsek Aifat terus memburu keberadaan pelaku tersangka DPO kasus penyerangan Pos Ramil Kisor yang terjadi pada hari Kamis, 02 September 2021 lalu di Distrik Aifat Selatan, Kabupaten Maybrat, Papua Barat.
Satu diantaranya Melkias Ki yang masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) dibekuk tim gabungan yang dipimpin langsung Kapolres Sorong Selatan, AKBP Choiruddin Wachid,S.I.K., M.M, pada minggu (30/1/2022), sekitar pukul 19.00 WIT di salah satu rumah warga yang berada di kampung Mukamat, distrik Kais Darat, kabupaten Sorong Selatan.
Kabid Humas Polda Papua Barat Kombes Pol. Adam Erwindi, S.IK.MH Senin, 31/01/22 membenarkan adanya penangkapan terhadap tersangka DPO atas nama Melkias Ki tersebut. Kata Erwindi, penangkapan tersangka DPO tersebut dapat dilakukan berkat informasi dan kerjasama dari masyarakat.
Berdasarkan hasil pemeriksaan diketahui bahwa peran tersangka dalam kasus penyerangan pos Koramil Kisor tersebut adalah selain ikut rapat membahas penyerangan, tersangka juga turut serta bersama tersangka Manfred Fatem (DPO) dan kawan-kawannya pada saat melakukan penyerangan pos koramil Kisor yang terjadi pada hari Kamis tanggal 2 September 2021 lalu yang mengakibatkan 4 anggota TNI-AD meninggal dunia dan 2 luka berat.
Terhadap tersangka Melkias Ki kini telah dilakukan penahanan dan dijerat Primer Pasal 340 KUH Pidana Subsider 338 KUHPidana Jo Pasal 170 Ayat (2) ke-3 KUH Pidana atau Pasal 351 Ayat (3) Jo Pasal 55, 56 KUH Pidana.
Kabid Humas berharap agar para tersangka lain yang masih dalam DPO agar segera menyerahkan diri dan bagi masyarakat yang mengetahui keberadaan mereka agar segera menginformasikan kepada Kepolisian untuk kami tindak lanjuti. [Humas PoldaPB/jas].