SORONG, BeritaAktual.co – Pasien positif terpapar virus corona disease 2019 (Covid-19) di Kota Sorong bertambah menjadi 55 orang, meningkat dari jumlah 54.
Juru Bicara (Jubir) Percepatan Penanganan COVID-19 Kota Sorong Rudy Laku mengatakan, penambahan pasien positif tersebut berinisial AP (7) jenis kelamin perempuan dan beralamat di kelurahan Malamso, Menurut Rudy, pasien anak ini berstatus Orang Tanpa Gejala (OTG) yang kemungkinan terpapar akibat transmisi lokal dari orang tuanya.
“Hari ini 31 Mei 2020, kami telah menerima hasil pemeriksaan swab dari Balitbangkes Makassar. Hasilnya, 1 warga kota sorong dinyatakan positif sehingga total positif bertambah menjadi 55 orang,”jelas Rudy Laku, Minggu 31 Mei 2020.
Selain itu, Rudy menambahkan saat ini pasien yang dikarantina di kantor diklat kampung salak berjumlah 35 orang. Sementara, sebagiannya lagi dirawat di RSUD sele be solu dan RSUD kampung baru.
Untuk update perkembangan Covid-19 di kota Sorong per 31 Mei 2020, yakni Orang Tanpa Gejala (OTG) berjumlah 92, Kemudian Orang Dalam Pemantauan (ODP) 192 berjumlah orang dan selesai pemantauan 144 orang, sehingga yang masih dalam pamantauan 48 orang.
“Kemudian PDP 40 orang, selesai pengawasan 33 orang, sehingga sekarang yang masih dalam proses pengawasan 7 orang. Sementara yang meninggal totalnya masih 10 orang, terdiri dari 8 PDP dan 10 positif Covid-19. Sementara untuk hasil lab total keseluruhan 262 sampel, terdiri dari 139 negatif dan 55 orang positif. Sedangkan jumlah pasien sembuh masih 1 orang,” pungkasnya. [red]
Assalamualaikum wr wb,
Saya Lurah Malasom Distrik Aimas Kabupaten Sorong
Tolong di cek lagi kebenaran berita tersebut, dum terimakasih
Terima kasih sebelumnya telah menghubungi kami. Terkait berita tersebut adalah rilis dari Satgas Covid-19 Kota Sorong. Terima kasih
mohon maaf, ada kesalahan menulis di kelurahan
Sempat kaget juga mendengar gosip yang beredar,ternyata hanya kesalaha menulis nama.
Semoga kedepannya,tidak terulang lagi.
Semoga semakin maju dan berkembang,BERITA AKTUAL.CO
Amin. Iya, ada kesalahan di nama Kelurahan antara Malasom dan Malamso. Terima kasih juga atas kritik dan saran dan masukannya.